Gus Sol : Putusan Jumlah Dapil Di Kota Bekasi Sangat Aspiratif
DAKTA.COM - Sikapi lima Dapil Pemilu 2024 di Kota Bekasi, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) H.Solihin menilai KPU RI aspiratif.
DPC PPP Kota Bekasi menyambut baik adanya salinan putusan KPU yang menyatakan perubahan jumlah Daerah Pemilihan (Dapil) dalam pemilu 2024 mendatang. H Solohin selaku ketua DPC PPP Kota Bekasi pada Dakta. Com mengatakan ada 12 Partai Politik yang menginginkan lima dapil pemilu 2024.Dan aspirasi 12 partai tersebut dikabulkan KPU RI.
"Saya selaku salah satu Ketua Partai menilai KPURI aspiratif karena sudah di tentukan lima dapil. Dan khusus Dapil tiga (Rawa Lumbu, Mustika Jaya dan Bantar Gebang) yang merupakan Dapil saya kenapa harus 11 kursi memang ada penambahan penduduk 5 persen tahun lalu, "katanya.
Selaku Ketua Partai kebijakan ini memang tidak menguntungkan salah satu partai saja, melainkan semua partai yang ada.Namun dirinya tidak menafikan jika ini membuka peluang bagi wajah baru untuk duduk di kursi Kalimalang.
"Saya masih menunggu keputusan salinan dari KPU Kota Bekasi, dan saya sudah gelar rapat dengan para bacaleg terkait hal ini. Ada komposisi yang harus di rubah karena sebelumnya enam saat ini lima dapil, "ujarnya.
Sementara DPC PPP Kota Bekasi hingga saat ini juga masih membuka peluang bagi masyarakat Kota Bekasi untuk ikut serta mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon (Bacalon Anggota Legislatif) dari Partai Persatuan Pembangunan.
"Alhamdulillah saat ini sudah ada beberapa tokoh seperti Kh Umar Hadi yang masuk dalam Bacaleg dan akan di tempatkan di Dapil satu. Kami masih buka untuk umum hingga nanti DCS di umumkan pada November 2024,"katanya.
Solihin memastikan jika menjadi Bacaleg PPP di Kota Bekasi tanpa mahar dan tidak akan memberatkan. Hal ini karena PPP berkomitmen akan melakukan perubahan di Kota Bekasi ke arah yang lebih baik.
"Saat ini memang dua kursi namun InsaAlloh kita juga memberikan saran dan kritik untuk Pemerintah Kota Bekasi agar lebih baik. Apalagi saya dulu Ketua Timses Pepen - Tri, saya punya kewajiban untuk perubahan Kota Bekasi kebih baik lagi, "ujar Solihin.
Informasi yang di himpun Dakta, saat ini Bacaleg PPP Kota Bekasi juga di warnai tokoh politik yang pernah menjabat anggota DPRD Kota Bekasi dari partai lain. Dan hal ini tidak di bantah oleh Ketua DPC.
"Iya memang kita terus membangun komunikasi politik dengan semua pihak, "tambahnya.
Reporter | : | Warso Sunaryo |
- Pemkot Bekasi Segel Bangunan Tak Berizin di Pekayon Jaya
- Momen Haru Ibu Wali Kota Bekasi Temui Para Lansia, Berikan Tanda Cinta dan Ajak Tetap Berkarya di Usia Senja
- Rakor Forum Bekasi Sehat, Wali Kota Bekasi Akan Wujudkan Kota Bekasi yang Lebih Sehat dan Nyaman untuk Warga.
- Aksi Gabungan Camat Bekasi Selatan, Bersihkan Banner Tak Berizin
- Pemkot Bekasi Terbitkan Surat Edaran Larangan Kendaraan Dinas Untuk Mudik
- Tri Adhianto Sewot, Bawahanya Lurah Jatiraden Minta Bantuan Pembelian Pendingin Ruangan Ke Warga
- HUT ke-28 Kota Bekasi: Tri Adhianto dan Haris Bobiho Sumbangkan Gaji Pertama untuk Warga Terdampak Banjir
- Warga Mengeluh Sampah Pasca Banjir Belum Juga Diangkut Dinas Lingkungan Hidup
- Membludak, Pemkot Bekasi Dihimbau Tak Tumpuk Bantuan dan Segera Distribusikan Pada Korban Banjir
- Kota Bekasi Butuh 69 Milyar Perbaiki Kerusakan Infrastruktur Imbas Banjir yang Terjadi
- BNPB Pusat Janjikan Bantuan Rp 60 Juta per Rumah Warga Korban Banjir dan Perbaikan Infrastruktur Aset Daerah
- DPD RI Juga Serahkan Bantuan Banjir Melalui Pemkot Bekasi
- Pemerintah Kota Bekasi bersama sejumlah kementerian menggelar rapat terbatas penanganan banjir di Pendopo Kantor Wali Kota Bekasi
- Butuh 40 Milyar untuk Pembangunan Jembatan Baru Kemang, Perbaikan Saja di Taksir 3 Milyar.
- Puteri Indonesia Berikan Bantuan Korban Banjir Bekasi
0 Comments