Pilkada Serentak /
Follow daktacom Like Like
Kamis, 23/06/2016 12:56 WIB

Serikat Buruh Cari Dukungan Parpol untuk Pasangan Obon-Bambang

Pasangan Calon Bupati Bekasi Obon Bambang
Pasangan Calon Bupati Bekasi Obon Bambang
CIKARANG_DAKTACOM: Presiden Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia/Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia, Said Iqbal akan melakukan pendekatan ke pimpinan partai politik supaya ikut mendukung bakal calon Bupati dan wakil Bupati dari jalur indepent Obon Tabroni-Bambang Sumaryono dalam Pilkada Kabupaten Bekasi 2017
 
Said Iqbal ditemui dalam deklarasi pasangan calon perseorangan Obon-Bambang di GOR Tambun Selatan mengatakan jalur independen bagi pasangan berlatar belakang buruh dan pengusaha ini sudah pasti dan tidak akan berubah, namun dukungan oleh partai politik bisa saja diberikan baik secara rasional dan sukarela.
 
Menurutnya, tidak semua partai politik bisa menemukan figur calon pemimpin kabupaten bekasi, melalui obon-bambang diharapkan figur pemimpin yang diinginkan oleh partai politik muncul, sehingga pihaknya akan melakukan kerja politik terhadap seluruh pimpinan partai dan menyakinkan mereka bahwa Kabupaten Bekasi bisa baik dan benar apabila dipimpin oleh pasangan ini.
 
Pasangan ini juga akan melayani masyarakat apabila terpilih nanti, karena hingga saat ini Kabupaten Bekasi pendidikan, kesehatan serta kesejahteraan masyarakat masih belum merata  dimana banyak persoalan seperti jalan rusak, tingkat korupsi yang tinggi, jaminan kesehatan bagi pekerja yang tidak ada, rsud yang masih minim fasilitasnya dan lain sebagainya.
 
Sementara terkait dukungan, menurut Said, seluruh anggota FSPMI dan KSPI mendukung penuh pencalonan obon dan bambang, dimana dari 15000 orang anggota yang bekerja dan tinggal di kabupaten bekasi diinstruksikan membantu memperlancar pencalonan dalam pilkada.
 
Gerakan pencalonan yang dibangun melalui independen ini juga lebih baik jika dibandingkan dengan lewat jalur parpol, karena tidak akan rentan terhadap balas budi politik, serta lebih mengandalkan jaringan relawan, dan partisipasi aktif masyarakat.
Reporter : Ardi Mahardika
Editor :
- Dilihat 1520 Kali
Berita Terkait

0 Comments