Bekasi / Kota /
Follow daktacom Like Like
Selasa, 24/05/2016 14:58 WIB

Disperindagkop Kota Bekasi Cetak UMKM dengan Produk Unggul

Kabid Industri Disperindagkop Kota Bekasi
Kabid Industri Disperindagkop Kota Bekasi
BEKASI_DAKTACOM: Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi Kota Bekasi sedang menyiapkan UMKM yang memiliki produk-produk unggul dengan standar tinggi.
 
Hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang Industri Disperindagkop Kota Bekasi Jaenudin Sitanggang dalam talkshow Bincang Publik di Radio Dakta, Selasa (24/5).
 
Menurutnya, dengan produk yang unggul, UMKM di Kota Bekasi dapat meningkatkan dana saingnya sehingga mampu bertahan ditengah iklim usaha yang fluktuatif.
 
"Jadi sebenarnya yang penting justru bukan masalah permodalan, karena ditengah persaingan, kualitas produk akan menjadi penentu bertahannya sebuah usaha," jelasnya.
 
Disperindagkop pun menyiapkan berbagai pelatihan dan sertifikasi untuk produk-produk UMKM yang diikuti dengan penyediaan pasar agar usahanya dapat berkembang.
 
Momen menjelang bulan Ramadhan juga akan dimanfaatkan oleh pihak Disperindagkop untuk memperkenalkan UMKM Kota Bekasi melalui Ramadhan Fair yang menawarkan berbagai kebutuhan masyarakat saat menjalankan ibadah puasa.
 
"Dan ini didanai oleh APBD," jelasnya.
 
Jaenudin sendiri menyatakan bahwa di Kota Bekasi sudah banyak produk-produk UMKM yang mendapat sertifikasi ISO .
Editor :
Sumber : Radio Dakta
- Dilihat 2124 Kali
Berita Terkait

0 Comments