Summarecon Bekasi Beri Klarifikasi soal Video Viral Security Main Copot Bendera Palestina
BEKASI, DAKTA.COM - Manajemen Summarecon Bekasi telah memberikan klarifikasi terkait video viral security mereka yang main copot bendera Palestina. Manajemen Summarecon Bekasi mengatakan bahwa security yang bersangkutan telah dinon-aktifkan.
Summarecon Bekasi mengatakan bahwa yang bersangkutan telah menyadari kekeliruannya dan sudah menyampaikan permohonan maaf langsung kepada Kurir tersebut, dengan didampingi pihak kepolisian dan disaksikan oleh beberapa organisasi kemasyarakatan.
"Sehubungan dengan adanya insiden terkait permintaan anggota Security di Apartemen The SpringLake Summarecon Bekasi pada hari Rabu, 8 November 2023, untuk melepaskan atribut bendera milik seorang Kurir, maka perlu Kami klarifikasi bahwa tindakan tersebut adalah inisiatif spontan dari Security yang bersangkutan dan bukan menjadi kebijakan Summarecon," bunyi keterangan manajemen, Kamis (9/11).
"Saat ini anggota Security tersebut telah dinon-aktifkan. Yang bersangkutan telah menyadari kekeliruannya dan sudah menyampaikan permohonan maaf langsung kepada Kurir tersebut, dengan didampingi pihak kepolisian dan disaksikan oleh beberapa organisasi kemasyarakatan," lanjut bunyi pesan mereka.
Summarecon sendiri menegaskan bahwa pihaknya selalu menjunjung tinggi kemanusiaan dan mendukung penuh sikap pemerintah.
Seperti diketahui, sebelumnya viral sebuah video yang memperlihatkan seorang satpam berdebat di jalan dengan seorang pengendara motor. Dari percakapan yang terekam, diduga penyebab adu mulut antara satpam dan pengendara motor tersebut lantaran ada bendera Palestina.
Pengendara motor memasang bendera Palestina di kendaraannya. Namun saptam berbaju hitam tersebut disebut hendak mencopotnya.
Dalam keterangan video yang viral, satpam tersebut melarang pengendara motor memasang bendera Palestina di kendaraannya lantaran ada penghuni yang tidak suka dengan pemasangan bendera Palestina tersebut.
Reporter | : | Warso Sunaryo |
Sumber | : | jaenuddin ishaq |
- Anggota Komisi Dua DPRD Kota Bekasi Puspa yani Desak PJ Walikota Terbitkan Perwal PSEL.
- Kabid PTK Dinas Pendidikan Kota Bekasi Wijayanti, Berikan Semangat untuk Para Guru menjadi Guru Penggerak yang Berkualitas.
- Moshi Moshi 2023 Ajak Pengunjung Summarecon Mall Bekasi Rasakan Keunikan Budaya Jepang
- Siswa SMP di Kota Bekasi Meninggal Karena Permainan “Kuda Tomprok”
- Berikut Cara mudah Serah terima PSU di Kota Bekasi
- Aksi 'Bekasi Bersama Palestina' Penuhi CFD Jl. Ahmad Yani Kota Bekasi
- 19 Titik Banjir Masih Terdeteksi di Kota Bekasi.
- Hadiri Aksi Bela Palestina, Presiden PKS Ajak Segenap Komponen Bangsa Dukung Perjuangan Palestina
- DPPKB Kota Bekasi Kejar Pretasi di Jawa Barat.
- BAZNAS Kota Bekasi Salurkan Beasiswa S2 di HSN 2023
- Reses Anim di Jatirasa, Berikan Maksimal Usulan Pembangunan
- Reses III, H. Edi Sebut Pembangunan Infrastruktur Harus Dituntaskan
- Milad Ke-5, KSN Kota Bekasi Terus Berkontribusi Bagi Kesehatan dan Kebugaran Masyarakat
- Timezone Luncurkan Venue Kedua di Summarecon Mall Bekasi
- PNM Bekasi Targetkan Nasabah Bertambah, Sudah Gelontorkan Pembiayaan Modal Usaha Rp 1 Triliun
0 Comments