Bekasi /
Follow daktacom Like Like
Senin, 27/07/2020 16:06 WIB

Sebabkan Banjir, Perumahan Mutiara Columbus Diminta Bongkar Gorong-gorong

Ilustrasi gorong gorong (istimewa)
Ilustrasi gorong gorong (istimewa)
BEKASI, DAKTA.COM - Perumahan Mutiara Columbus di Kelurahan Cimuning, Kecamatan Mustika Jaya, Kota Bekasi diwajibkan membongkar gorong-gorong karena menyebabkan banjir di beberapa desa di Kecamatan Setu Kabupaten Bekasi.
 
Sebelumnya, Perumahan Mutiara Columbus disinyalir membuat gorong-gorong sehingga terjadi penyempitan di aliran sungai, penyempitan ini mengakibatkan banjir, di beberapa perumahan di wilayah Burangkeng dan Cijengkol Kecamatan Setu.
 
Sekretaris Kecamatan Setu Kabupaten Bekasi, Dede Mauludin mengatakan, hal itu sudah diselesaikan oleh Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Kota Bekasi menyusul wilayahnya berada di kota meski imbasnya menyebabkan banjir di Kecamatan Setu.
 
"Sejauh ini, pengembang perumahan itu diinstruksikan untuk membongkar dan diberikan peringatan oleh Pemkot Bekasi," katanya di Set, Senin (27/7).
 
Dede mengatakan, untuk bencana banjir di wilayahnya memang seringkali terjadi akibat aliran sungai dari Bogor.
 
"Setidaknya terdapat 4 lokasi perumahan yang sering banjir, itu akibat dari volume air, dan juga adanya penyempitan salah satunya di erumahan Mutiara Columbus," ungkapnya. **
Reporter : Ardi Mahardika
Editor :
- Dilihat 2280 Kali
Berita Terkait

0 Comments