Bekasi /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 12/07/2019 09:30 WIB

Gaet Milenial Berinvestasi, Arta Madani Siap Luncurkan Gaul IB

Aplikasi SI GAUL
Aplikasi SI GAUL
BEKASI, DAKTA.COM - BPR Syariah, Arta Madani siap meluncurkan program  Gaul IB dalam menggaet kaum muda berinvestasi.
 
Direktur Utama BPR Syariah, Artha Madani Cahyo Kartiko mengatakan peluncuran tabungan Gaul IB ini, dilakukan untuk menggaet kaum muda agar mau berinvestasi atau berinteraksi dengan layanan dan jasa di BPR Syariah.
 
"Kenapa millenial, karena kata Gaul dari produk ini merupakan kependekan dari Gerakan Menabung Millenial," tuturnya kepada Dakta, Kamis (11/7).
 
Ia menjelaskan BPR Syariah dari tahun ke tahun mengalami peningkatan baik dari sisi jumlah maupun pertumbuhan bisnis.
 
"Kami membutuhkan transformasi agar industri ini bisa lebih bersaing dan bertahan dalam melayani dan membantu ekonomi umat. Sekarang sudah hampir ada di setiap provinsi dengan jumlah 165 BPR Syariah," jelas Cahyo yang juga ketua Umum Kompartemen BPR Syariah Asbisindo.
 
Diharapkan melalui tabungan Gaul IB bisa meningkatkan kerjasama antar BPR Syariah serta bisa menyusun rencana-rencana kerja yang lebih baik dalam membangun pertumbuhan bisnis.
 
Bagi para calon nasabah, sebelumnya dapat mengunduh aplikasi 'SI GAUL' diplay store untuk mendaftar dan dapat memilih perbankan BPR Syariah Arta Madani.
 
Sebelumnya, launching program tabungan Gaul IB dilakukan dalam rangka syukuran Hari Milad BPR Syariah dimana 165 BPR Syariah se-Indonesia berkumpul di Kota Bogor beberapa waktu lalu. **
Reporter :
Editor :
- Dilihat 1219 Kali
Berita Terkait

0 Comments