Nasional / Kesehatan /
Follow daktacom Like Like
Kamis, 24/01/2019 08:02 WIB

Tiga Warga Rawalumbu Terjangkit Demam Berdarah

Ilustrasi demam berdarah dengue
Ilustrasi demam berdarah dengue
BEKASI, DAKTA.COM - Camat Rawalumbu, Dian Herdiana mengatakan terdapat tiga warga di wilayahnya yang terjangkit penyakit demam berdarah dengue atau DBD. 
 
"Alhamdulillah temuan kasus itu segera kita tangani di puskesmas," kata Camat Rawalumbu, Dian kepada Dakta, Rabu (23/1).
 
Ia juga mengajak agar seluruh pihak tetap menjaga kebersihan di lingkungan masing-masing untuk mengantisipasi terjangkitnya penyakit DBD.
 
"Pencegahan dengan menjaga tempat - tempat dari penyebaran sarang nyamuk seperti genangan air," pungkasnya. 
 
Dian juga mendorong agar seluruh puskesmas yang berada di wilayah Rawalumbu agar selalu berkoordinasi dengan jajaran pengurus Rt/Rw dalam mengupdate situasi dan kondisi kesehatan masyarakat. 
 
"Apalagi ini kan sudah musim penghujan yang cukup tinggi," ujar Dian.
 
Untuk mengantisipasi penyakit DBD tersebut, masyarakat perlu menerapan 3 M (Menguras, Menutup dan Mengubur) karena jentik-jentik tersebut berasal dari genangan air. Rumah kosong atau rumah yang tidak berpenghuni banyak menampung air dan nyamuk jenis aedes aegypti ini menyukai tempat yang tergenang air. **
 
Reporter :
Editor :
- Dilihat 1924 Kali
Berita Terkait

0 Comments