Nasional / Politik dan Pemerintahan /
Follow daktacom Like Like
Jum'at, 16/11/2018 12:14 WIB

PPP Kubu Humprey Djemat Dukung Prabowo-Sandi

Konpers terkait Mukernas DPP PPP versi Muktamar Jakarta
Konpers terkait Mukernas DPP PPP versi Muktamar Jakarta
JAKARTA, DAKTA.COM - Mukernas DPP PPP versi Muktamar Jakarta memutuskan dukungan mereka pada pasangan Prabowo-Sandi pada Pilpres 2019 mendatang. 
 
Dalam konpersnya siang ini, Ketum PPP Humprey Djemat mengumumkan jika dalam Mukernas DPP PPP yang telah berlangsung sejak kemarin telah menyepakati untuk mendukung pasangan Prabowo-Sandi pada Pilpres 2019 mendatang dengan alasan sesuai pada konsep cita-cita perjuangan PPP sebagai parpol berbasis agama islam. 
 
"Dalam forum Mukernas DPP PPP ketiga pada hari ini memutuskan untuk mendukung pasangan calon nomor urut 2 pada Pilpres 2019 mendatang," ujar Humprey yang disambut pekik takbir para peserta Mukernas, Jumat (16/11).
 
Selain itu, Humprey mengaku jika forum Mukernas ini pada awalnya membuka ruang untuk islah bersama dengan kubu Romahurmuzy, tetapi pihak Romahurmuzy justru menganggap forum Mukernas ini sebagai bentuk pemberontakan.
 
"Kami sejak awal sudah membuka ruang untuk konsolidasi internal kepada kubu mereka demi menyelamatkan partai, tetepi seperti yang kita ketahui, mereka justru mengancam akan mempidanakan kita," imbuhnya. 
 
Seperti diketahui bahwa PPP hingga saat ini masih terbelah menjadi dua kubu yakni kepemimpinan Romahurmuzy hasil Muktamar Pondok Gede yang memang telah diakui oleh KPU sebagai peserta Pemilu 2019.
 
Dan kubu Djan Faridz yang telah menyerahkan tampuk kepemimpinan kepada Humprey Djemat. **
Reporter :
Editor :
- Dilihat 1736 Kali
Berita Terkait

0 Comments