Kamis, 08/11/2018 15:54 WIB
Persija Vs PS TIRA Akan Berlangsung di Stadion Wibawa Mukti
CIKARANG, DAKTA.COM - Persija Jakarta akan menggunakan Stadion Wibawa Mukti Cikarang Bekasi pada laga lanjutan liga 1 menghadapi PS TIRA yang berlangsung 10 November 2018 mendatang.
Manajemen klub Persija Jakarta, Nur'alim mengatakan izin keamanan dari Polres Metro Bekasi sudah didapatkan oleh panitia pelaksana pertandingan.
"Koordinasi dengan Polres terkait dengan teknis pengamanan dan pertandingan sudah dilakukan sehingga dalam laga nanti diharapkan berjalan kondusif," katanya di Cikarang, Kamis (8/11).
Ia meminta pendukung Persija Jakarta, Jakmania dan pendukung Persib Bandung, Viking saling menghargai karena diketahui Bekasi merupakan wilayah basis diantara kedua pendukung yang sering bersinggungan.
Nur'alim yang merupakan mantan pemain Timnas Indonesia dan kerap disapa Jabrik ini menyebut Stadion Wibawa Mukti Cikarang menjadi alternatif kandang Persija karena selama ini klubnya itu belum memiliki stadion kandang sendiri.
Sebelumnya persija bermarkas di Stadion Patriot Candrabhaga, tetapi tidak mendapatkan izin dari pihak kepolisian menghadapi PS TIRA. **
Reporter | : | Ardi Mahardika |
Editor | : | Asiyah Afifah |
- Ombudsman Tindaklanjuti Pengaduan Pedagang di Pasar Baru Cikarang
- Anggota Dewan Undur Diri, DPRD Kabupaten Bekasi Lakukan PAW
- Ketua DPC Hanura Kabupaten Bekasi Kembali ke Formasi Awal
- Mahasiswa Gelar Unjuk Rasa Desak Plt Bupati Bekasi Mundur
- Pemkab Bekasi Respon Soal Tuntutan TPA Burangkeng
- Kades Burangkeng Desak Pemkab Penuhi Tuntutan Terkait TPA
- Warga Burangkeng Tuntut Kompensasi, Truk Sampah Tertahan
- Pemkab Bekasi Alokasi Anggaran Pembangunan Rp699 Miliar
- Antisipasi Kecelakaan, Polrestro Bekasi Pasang Papan Imbauan
- Polsek Tambun Ringkus Empat Pelaku Begal Kejam
- DPRD: Pemkab Bekasi Belum Fokus pada Persoalan Pendidikan
- Alasan Pemkab Bekasi Berencana Kembangkan Ternak di Bojongmangu
- Masyarakat Berharap Kabupaten Bekasi Utara Segera Terbentuk
- Pengamat: Anggota DPRD Terjerat Meikarta Jangan Dipilih!
- KPU Sediakan Enam TPS di Lapas Cikarang
0 Comments