Bekasi /
Follow daktacom Like Like
Rabu, 18/07/2018 11:00 WIB

Minum Yakult Setiap Hari Bantu Pertumbuhan Kalsium

Bincang Sehat bersama Yakult dan Ahli Gizi RSCM di Radio Dakta
Bincang Sehat bersama Yakult dan Ahli Gizi RSCM di Radio Dakta
BEKASI, DAKTA.COM - Penerapan program diet harus dibarengi dengan makanan yang sehat dan bergizi, agar diet yang dijalankan tidak menimbulkan penyakit akibat kekurangan gizi.
 
Makan sayur mayur dan buah-buahan dapat menjadi pilihan bagi seseorang yang sedang melaksanakan program diet. Asupan makanan yang sehat tersebut juga mampu meperlancar pencernaan usus.
 
"Sembelit yang diderita oleh seseorang disebabkan karena tidak lancarnya pencernaan usus sehingga asupan seperti sayuran dan buah-buahan mampu mencegah terjadinya sembelit. Tentunya juga harus dibarengi dengan konsumsi cairan seperti air putih sebanyak delapan gelas per hari, kuah-kuah sayur dan dibarengi aktivitas fisik yang cukup," kata Staf Ahli di UPM (Unit Produksi Makanan) Ahli Gizi dari RSCM, Suharyati, MKM, RD., saat Bincang Sehat di Radio Dakta, Rabu (18/7).
 
Meminum susu juga baik untuk tubuh kembang seseorang karena kalsium dalam susu mampu menjadi untuk pembentukan tulang dan gigi.
 
Yakult merupakan susu fermentasi yang mengandung bakteri L.Casei Shirota Strain, Bakteri Asam Laktat (BAL) akan memberikan rasa asam pada susu secara otomatis serta membuat kadar gula dari susu olahan menjadi jauh lebih rendah daripada laktosa susu segar.
 
"Tidak hanya itu, konsumsi susu fermentasi mengandung bakteri L. Casei Shirota Strain, terbukti dapat meningkatkan sistem kekbalan tubuh, sehingga tubuh tidak mudah sakit," jelas Michael Ardiyan Bayu Aji, S.Farm., Apt Spv PR-Science PT Yakult Indonesia Persada yang hadir juga saat talk show di Radio Dakta, Rabu (18/7).
 
Ia menyampaikan, proses fermentasi pada susu umumnya dapat menurunkan 25 persen kadar laktosa, untuk merangsang produksi asam agar tingkat pH dinding usus turun.
 
"Hal itu penting bagi penyerapan kandungan kalsium dalam tubuh. Proses fermentasi oleh bakteri L. Casei Shirota Strain membuat kandungan laktosa dari susu bubuk skim dalam Yakult dapat terserap tubuh," pungkasnya. 
 
Minum Yakult setiap hari dapat membantu pencernaan di usus menjadi lancar, selain itu Yakult salah satu minuman yang bisa membantu pertumbuhan kalsium. **
 
Editor :
Sumber : Radio Dakta
- Dilihat 7653 Kali
Berita Terkait

0 Comments