Nasional /
Follow daktacom Like Like
Rabu, 10/01/2018 16:19 WIB

Ribuan Masyarakat Hadiri Doa Bersama Untuk Pasangan Sudrajat - Ahmad Syaikhu

Ribuan Masyarakat Hadiri Doa Bersama Untuk Pasangan ASYIK
Ribuan Masyarakat Hadiri Doa Bersama Untuk Pasangan ASYIK

BANDUNG_DAKTACOM: Ribuan masyarakat Jabar, Rabu (10/1) pagi menghadiri doa bersama untuk pencalonan pasangan Sudrajat-Ahmad Syaikhu di Tugu Perjuangan, Bandung, Jawa Barat.

Kegiatan tersebut juga merupakan bentuk dukungan dari para kader dan masyakarat Jabar, dalam pencalonan Sudrajat-Syaikhu dalam mengikuti Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar pada 27 Juni 2018.

Turut hadir dalam kesempatan itu seperti istri Gubernur Jawa Barat Netty Prasetiyani Heryawan, Presiden PKS Shohibul Iman, Ketua DPD Gerindra Jabar Mulyadi, perwakilan pimpinan PAN serta sejumlah tokoh Jabar.

"Saya menitip pesan kepada Pak Sudrajat dan Pak Ahmad Syaikhu agar mampu membawa perubahan dari berbagai sektor secara merata bagi kesejahteraan masyarakat Jawa Barat," kata Shohibul Iman dalam orasi tersebut.

Ia menjelaskan, pembangunan yang dilakukan oleh Gubernur Jabar, Ahmad Heryawan; yang akrab disapa Kang Aher ini, sudah baik dalam membawa perubahan Jabar, saat menjabat selama 2 periode.

"Untuk itu hal-hal yang sudah baik, agar ditingkatkan. Kita harus bersatu memenangkan pasangan Sudrajat-Syaikhu," tegas Shohibul Iman.

Ditempat yang sama Netty mengajak agar seluruh warga Jabar, memiliki semangat yang kuat dalam membawa perubahan yang lebih baik dengan memenangkan pasangan Sudrajat-Ahmad Syaikhu.

"Pak Aher selama 2 periode sudah menunjukkan perubahan yang nyata, baik disektor infrastruktur,  pendidikan dan kesehatan. Untuk tongkat estafet ini, harus dilanjutkan," ujar Netty.

Sehingga, lanjutnya, Provinsi Jabar akan tetap unggul baik di dalam negeri maupun di luar negeri dengan prestasi-prestasi yang dibangun bersama-sama.

Reporter :
Editor : Dakta Administrator
Sumber : Radio Dakta
- Dilihat 720 Kali
Berita Terkait

0 Comments