Nasional / Pendidikan /
Follow daktacom Like Like
Senin, 18/12/2017 10:45 WIB

Teten: Minat Generasi Muda Jadi Entrepreneurs Tinggi

teten masduki dalam seminar wirausaha
teten masduki dalam seminar wirausaha
BANDUNG_DAKTACOM: Kepala Staf Kepresidenan, Teten Masduki mengakui, bahwa jumlah pengusaha di Indonesia hingga saat ini masih sangat sedikit dibanding negara-negara tetangga, yaitu sekitar 1,65 persen dari total jumlah penduduk.
 
"Di beberapa negara ASEAN pengusahanya jauh lebih banyak, seperti di negara Singapura memiliki 7%, Malaysia sebanyak 5% dan Thailand sebanyak 3% dari jumlah penduduknya," ucapnya.
 
Menurut Teten, melihat dari masih kecilnya jumlah pengusaha di Indonesia, berbagai upaya terus dilakukan oleh pemerintah khususnya oleh Staf Kepresidenan untuk meningkatkan jumlah entrepreneurs di Indonesia.
 
"Kita mulai melakukan kemitraan antara pengusaha-pengusaha besar dengan pengusaha kecil untuk saling kolaborasi," kata Teten, di acara Entrepreneurs Wanted (EW) di gedung Sasana Budaya Ganesha ITB, Senin (18/12).
 
Teten menyatakan, Entrepreneurs Wanted merupakan acara kelas inspirasi bagi anak-anak muda  yang saat ini minat mereka di dunia enterpreneur sangat tinggi, dimana saat ini di kampus-kampus atau sekolah dengan diusia dini mereka bercita-cita ingin menjadi entrepreneur.
 
"Generasi muda dulu mereka lebih ingin menjadi pegawai tapi sekarang berubah dan lebih banyak ingin menjadi pengusaha," katanya.
Editor :
Sumber : jabarprov.go.id
- Dilihat 1563 Kali
Berita Terkait

0 Comments