Nasional / Pendidikan /
Follow daktacom Like Like
Senin, 27/11/2017 15:00 WIB

Jabar akan Wujudkan Sekolah Ramah Anak Bebas dari Kekerasan

anak sekolah
anak sekolah
BANDUNG_DAKTACOM: Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat siap mewujudkan sekolah ramah anak berbasis bebas kekerasan.
 
Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan (Aher) mengatakan, seluruh sekolah di Jawa Barat khususnya di bawah Pemprov Jabar akan mewujudkan sekolah ramah anak berbasis bebas kekerasan. 
 
"Kita akan jadikan seluruhnya bukan percontohan. Tidak ada yang namanya kekerasan baik di rumah maupun sekolah," kata Aher usai mengikuti upacara Peringatan Hari Guru Tingkat Provinsi Jawa Barat di halaman Gedung Sate Bandung, Senin (27/11)
 
Aher menyebutkan, justru kalau kekerasan antara anak dengan orang tua yang berada di rumah sulit dikendalikan karena bersifat tertutup, maka jika terjadi di sekolah bisa diselesaikan dengan baik. Misalnya anak atau siswa bisa melaporkan tindakan kekerasan kepada gurunya. 
 
"Jika terjadi kekerasan di sekolah bisa langsung diselesaikan dengan baik sehingga anak menjadi nyaman dengan melapor ke gurunya kemudian diselesaikan bersama orangtuanya. Jadi insya Alloh kita ingin membangun sekolah ramah anak di mana-mana," tegas Gubernur.
 
Gubernur menyebutkan, sekolah ini bisa dijadikan rumah ke dua bagi para siswa atau anak karena memiliki kenyamanan untuk belajar. 
 
"Bedanya kalau di rumah ibu dengan orang tua sedangkan di sekolah bisa diawasi langsung oleh guru," ucap Aher.
 
Dia berharap konsep sekolah ramah anak ini terus digulirkan dan dimatangkan karena perlu ada pengkajian. Sehingga ke depannya tidak akan ada lagi kekerasan di lingkungan sekolah.
 
"Insya Alloh kita rancang tidak akan ada kekerasan apapun di sekolah yang ada hanyalah belajar dalam konteks kasih sayang, transfer ilmu pngetahuan, dsn ttamsfer moral atau kepribadian," pungkasnya.
Editor :
Sumber : jabarprov.go.id
- Dilihat 2211 Kali
Berita Terkait

0 Comments