Sekolah Jurnalistik /
Follow daktacom Like Like
Kamis, 09/11/2017 10:15 WIB

Peserta SJD Diajarkan Teknik Wawancara Berkualitas

peserta sekolah jurnalistik Dakta
peserta sekolah jurnalistik Dakta
BEKASI_DAKTACOM: Sekolah Jurnalistik Dakta (SJD) hadir dalam edisi kedua dengan edisi  jurnalistik televisi (9/11) di Kampus STMIK Bani Saleh, Jalan M.Hasibuan No.68, Kec.Bekasi Timur, Kota Bekasi.
 
Pada edisi kempat jurnalistik televisi, SJD menghadirkan Produser sekaligus Koordinator Presenter INews TV, Yulfitri Nesha. Yufi mengatakan proses untuk menjadi jurnalis tidaklah mudah. Menurutnya, bukan hanya fisik namun mental yang kuat untuk menghadapi segala kondisi
 
"Terkadang kita dihadapkan dengan berbagai jenis narasumber dan kondisi yang tidak diharapkan, kita harus mampu mengatasi problem tersebut dan tampil profesional dilayar kaca" tukas Yuvi dalam pemaparanya kepada peserta SJD.
 
Ia menambahkan, wawancara bukanlah sekedar komunikasi dua arah, namun pada intinya untuk mendapatkan informasi. Ia menegaskan, informasi yang didapatkan harus memiliki kebeneran dan aktualitas yang tinggi.
 
"Kita juga harus mampu memperoleh suara yang mewakili masyarakat, dengan begitu citra kita sebagai penyeimbang informasi yang ada" tukas Yufi.
 
Ia berharap para peserta SJD ini mampu menjadi pewawancara yang efektif, khususnya di Televisi yang notabenenya butuh ketepatan waktu. Ia berpesan untuk menjadi jurnalis yang handa dengan mengusung "listen, deliver the question, be neutral".
 
Selain mengajarkan teori pada SJD edisi keempat ini juga mempersiapkan peserta untuk terjun kelapangan pada edisi berikutnya. Para peserta adalah generasi milenial yang berusia antara 17-25 tahun yang nantinya diharapkan bisa menjadi jurnalis serba bisa yang handal dan profesional. Jika ingin bergabung ke SJD silakan hubungi via SMS/WA 0815 11 107 107
Editor :
Sumber : Radio Dakta
- Dilihat 981 Kali
Berita Terkait

0 Comments